Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90

Bandung (29/10), Bertempat di halaman gedung kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat, berlangsung upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda. Upacara diikuti oleh seluruh pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Kepala Sekretariat Perwakilan, Teguh Priyantono.
Kegiatan upacara berlangsung lancar dan khidmat. Tema Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-90 tahun ini adalah “Bangun Pemuda, Satukan Indonesia”. Dalam pidato Peringatan Hari Sumpah Pemuda dari Menteri Pemuda dan Olahraga yang dibacakan oleh Kepala Sekretariat Perwakilan, dinyatakan bahwa pemuda generasi terdahulu telah mampu keluar dari jebakan sikap primordial suku, agama, ras dan kultur menuju persatuan dan kesatuan bangsa. Oleh karena itu, tugas pemuda saat ini adalah harus sanggup membuka pandangan ke luar batas-batas tembok kekinian dunia demi menyongsong amsa depan dunia yang lebih baik.
Selamat Hari Sumpa Pemuda ke-90. Ayo bangun Pemuda, satukan Indonesia!