Audiensi LSM PERKARA ke BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat

Bandung (7/2), LSM PERKARA mengunjungi kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat untuk pertama kalinya dalam rangka melakukan audiensi. Audiensi ini dimaksudkan untuk mengenal lebih jauh tentang tugas dan fungsi BPK, dan membangun kerja sama dalam fungsi pengawasan terhadap Pengelolaan Tanggung Jawab Keuangan Negara.

Audiensi dibuka oleh Kepala Sekretariat Perwakilan, Teguh Priyantono, dengan didampingi Kasubbag Hukum – Doni Adi Pradana dan Kasubbag Humas dan TU – Dwi Hendianto. Adapun dari pihak LSM PERKARA dihadiri langsung oleh Ketua Umum LSM PERKARA – Pius Manalu beserta rombongan.

Audiensi berlangsung lancar dan ditutup dengan komitmen untuk menjalankan perannya masing-masing dalam pengawasan pengelolaan tanggung jawab keuangan Negara.