BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat Selenggarakan Upacara Peringatan HUT ke-68 Proklamasi Kemerdekaan RI

IMG_1083BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat memperingati HUT ke-68 Proklamasi Kemerdekaan RI dengan menyelenggarakan upacara bendera di halaman kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat.

Upacara bendera yang diselenggarakan pada 17 Agustus 2013 mengambil tema “Dengan Semangat Proklamasi 17 Agustus 1945 BPK Menjaga Stabilitas Politik dan Pertumbuhan Ekonomi Guna Meningkatkan Kesejahteraan Rakyat”.

Upacara yang dimulai tepat pada pukul 07.30 WIB tersebut diikuti seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat.

Pada upacara bendera 17 Agustus 2013 ini, juga dilaksanakan penganugerahan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada 3 orang pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat yaitu Jimmy Sumakul, Joko Wibowo dan Saraswati.

IMG_1012aBertindak sebagai Inspektur Upacara dalam kesempatan tersebut adalah Kepala Perwakilan, Slamet Kurniawan. Dalam amanatnya, Kalan yang membacakan pidato dari Ketua BPK RI, menyampaikan bahwa sebagai lembaga negara yang bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara, BPK menjadi salah satu pihak yang berperan besar dalam menjaga dan memastikan keuangan negara dipergunakan untuk sebesar-besarnya kesejahteraan rakyat.

Lebih lanjut Kepala Perwakilan menyampaikan bahwa BPK RI telah mampu mendorong perbaikan kualitas laporan keuangan, baik di tingkat pemerintah pusat maupun pemerintah daerah. Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) sudah memperoleh opini Wajar Dengan Pengecualian sejak tahun anggaran 2009 dari sebelumnya disclaimer sejak 2004. Jumlah Laporan Keuangan Kementerian dan Lembaga (LKKL) dan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) yang memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) juga meningkat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

IMG_1002aTantangan yang dihadapi BPK dalam pemeriksaan keuangan adalah tingginya harapan dari masyarakat yang menginginkan, bahwa jika suatu entitas sudah memperoleh opini WTP maka sudah seharusnya tidak ada korupsi di entitas tersebut. Atas harapan masyarakat tersebut BPK harus meningkatkan kualitas pemeriksaan dengan meningkatkan pemahaman atas audit berbasis risiko (risk based audit /RBA) dan melaksanakannya dalam pemeriksaan. Dengan menggunakan pendekatan RBA tersebut maka pemeriksa akan mempunyai sensitivitas yang tinggi dalam mendeteksi adanya penyimpangan, termasuk jika ada indikasi korupsi.

Pada akhir sambutannya, Kepala Perwakilan menyampaikan bahwa dalam konteks peringatan Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-68 ini, seluruh kerja yang dilakukan oleh BPK RI adalah dalam rangka mengisi kemerdekaan tersebut.

 

Subbag Hukum dan Humas

BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat

Informasi lebih lanjut: Ruly Ferdian

Kasubbag Hukum dan Humas

BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat